Robin van Persie


Posisi: Striker
Tinggi Badan: 1.83m
Berat Badan: 73.0kg
Asal: Belanda
Nomor Punggung: 11

Robin van Persie merupakan pemain pertama yang ditarik pelatih Arsenal di akhir musim 2003/2004. Arsenal harus mengeluarkan uang sebesar tiga juta pounds untuk memboyong van Persie dari Feyenoord Rotterdam.

Memiliki kecepatan serta kemampuan teknis yang mengagumkan menjadi kelebihan van Persie. Apalagi kedua kakinya memiliki power yang kuat menjadikan van Persie licin bak belut ketika berada di kotak penalti lawan.

Tendangan bebas juga menjadi kelebihan Magic Man van. Kepergian Thierry Henry ke Barcelona tak ayal membuat van Persie menjadi andalan di lini depan Arsenal.

Namun, musim 2007/08, kiprahnya di Arsenal sedikit meredup. Bomber asal Belanda itu kerap dilanda cedera. Namun, di akhir musim dia mampu bangkit kembali dan bermain menawan ketika membela timnas Belanda di ajang Euro 2008.


sumber: http://www.djarum-super.com/superbpl/team_a/player_detail/602

0 komentar:

Posting Komentar